• 0812-4345-4005
  • ptgorontalocitralestari1@gmail.com
  • Trinity Tower 15rd Floor, Jl. HR. Rasuna Said No. 6
Berita
Hutan Tanaman Industri (HTI) PT. Gorontalo Citra Lestari Bantu Optimalkan Kinerja Puskesmas Monano Gorut Untuk Pelayanan Kesehatan di Desa Yang Aksesnya Sulit Dijangkau

Hutan Tanaman Industri (HTI) PT. Gorontalo Citra Lestari Bantu Optimalkan Kinerja Puskesmas Monano Gorut Untuk Pelayanan Kesehatan di Desa Yang Aksesnya Sulit Dijangkau

Demi menopang serta mengoptimalkan kinerja Pemerintah Daerah (PEMDA) di bidang kesehatan, Hutan Tanaman Industri (HTI) PT. Gorontalo Citra Lestari beri bantuan sementara berupa satu unit kendaraan roda empat (Mobil) double cabin kepada Dinas kesehatan Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut), Puskesmas Monano.

Penyerahan bantuan tersebut diawali dengan penandatangan perjanjian dari Hutan Tanaman Industri (HTI) dan di dampingi pihak UPTD Puskesmas Monano Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut).

Usai penandatanganan, pihak HTI PT. Gorontalo Citra Lestari menyerahkan mobil dengan jenis Strada tipe Triton hitam dengan nomor plat polisi B 9019 PBD kepada UPTD Puskesmas Monano.

Kendaraan tersebut digunakan untuk program kegiatan UPTD Puskesmas Monano Gorut untuk memberikan pelayanan Kesehatan di desa-desa yang aksesibilitas jalannya sulit dijangkau oleh kendaraan biasa (non double gardan) seperti halnya yang dilakukan saat ini kunjungan di Sekolah Dasar Negeri 9 Monano, yakni pemeriksaan kesehatan jiwa, pembagian obat cacing hingga pemeriksaan pada anak usia sekolah dasar. Rabu (23/8/23)

Buka whatsapp
Halo
Bisakah kami membantu Anda?